Babinsa Koramil 0602-15/Baros Laksanakan Pendampingan Penyaluran BLT-DD Tahun 2024 

    Babinsa Koramil 0602-15/Baros Laksanakan Pendampingan Penyaluran BLT-DD Tahun 2024 

    Serang – Sersan Dua (Serda) Muhepi, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0602-15/Baros Kodim 0602/Serang, melaksanakan tugas monitoring dan pendampingan dalam penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun 2024. Kegiatan tersebut berlangsung pada Jumat (6/12/2024) di Aula Kantor Desa Panyirapan, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang, Provinsi Banten.  

    Sebanyak 63 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), hadir untuk menerima bantuan, bertujuan meringankan beban ekonomi masyarakat desa. 

    Dalam kegiatan ini, Babinsa Koramil 0602-15/Baros Serda Muhepi memastikan proses penyaluran berjalan lancar, tertib, dan tepat sasaran.  

    “Kehadiran kami di sini, untuk mendukung pemerintah desa. Dalam memastikan bantuan, dapat diterima oleh masyarakat yang berhak, serta menjaga kondusifitas selama kegiatan berlangsung, ” ujar Serda Muhepi.  

    Lanjutnya, peran aktif Babinsa dalam kegiatan seperti ini, menunjukkan sinergi TNI dengan pemerintah dan masyarakat. Dalam mendukung program pemerintah, khususnya di tingkat desa. Dengan adanya pendampingan, diharapkan bantuan yang disalurkan benar-benar dapat memberikan manfaat, bagi warga penerima.  

    "Kegiatan ini juga menjadi wujud nyata kepedulian TNI kepada masyarakat, sesuai dengan tugas pokok Babinsa sebagai garda terdepan dalam pembinaan teritorial, " ungkapnya.

    A. Nopriyadi

    A. Nopriyadi

    Artikel Sebelumnya

    Rapat Evaluasi Pokja Wartawan Provinsi Banten,...

    Artikel Berikutnya

    UIN SMH Banten Festival 2024: Mendorong...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Tingkatkan Kemampuan dan Kesiapsiagaan Operasi, Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Latihan Terbang Malam Libatkan Jet Tempur Sukhoi SU-30 MK2, Pesawat Boeing 737-200 dan Hercules C-130H
    Satgas Yonif 715/Mtl Borong Hasil Tani Mama Papua
    Implementasikan 8 Wajib TNI, Babinsa Bersama Warga Fawi Laksanakan Karya Bakti
    100 Hari Pemerintahan Prabowo-Gibran, Imparsial: Menguatnya Militerisme dan Kembalinya Dwifungsi TNI

    Ikuti Kami